Ketua Feradi WPI DPC Kota Semarang Bersama Anggota Mengucapkan Selamat Dan Sukses Untuk Walikota Dan Wakil Walikota Semarang
Dalam pernyataannya, Sukindar menyampaikan harapan besar kepada pasangan pemimpin baru tersebut agar dapat menjalankan amanah dengan baik dan membawa Kota Semarang menuju kemajuan yang lebih pesat. Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah Kota, masyarakat, dan berbagai elemen lainnya demi terwujudnya pembangunan yang berkelanjutan termasuk bersinergi dengan Feradi WPI DPC Kota Semarang.
"Selamat dan sukses kepada Walikota dan Wakil Walikota yang baru dilantik, semoga dapat menjalankan tugas dengan amanah, membawa perubahan positif, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat Kota Semarang”, ujar Sukindar, Kamis (20/02/2025).
Pelantikan Walikota dan Wakil Walikota Semarang ini menjadi momentum penting dalam perjalanan pemerintahan Kota. Diharapkan, di bawah kepemimpinan Agustina dan Iswar, berbagai program pembangunan dapat terealisasi dengan baik dan memberikan manfaat bagi masyarakat.
Masyarakat Kota Semarang pun menaruh harapan besar agar pemimpin yang baru dapat bekerja dengan penuh dedikasi, menciptakan kebijakan yang berpihak pada kepentingan rakyat, serta membawa daerah ini menuju kesejahteraan yang lebih baik di masa mendatang.
Dengan semangat kebersamaan, mari dukung kepemimpinan baru untuk membangun Kota Semarang yang lebih maju dan sejahtera.
(Red Feradi)
0 Komentar