Pemerintah Belum Hadir, MPK Sudah Duluan Santuni Yayasan Ahbabul Kafi
KUDUS- YLBHI Bima Sakti dan LSM MPK (Masyarakat Peduli Keadilan) adakan giat Bhakti Sosial di Yayasan Ahbabul Kafi Yatama desa Mijen Kaliwungu Kudus, yayasan sosial yang tidak tersentuh pemerintah. Acara sosial yang dikemas dalam rangka marhaban yaa Ramadhan 1.444 H dipimpin langsung oleh Pimpinan/ Direktur Bima Agus Murwanto, S.H., M.H. (15/04/23).
Bertolak dari kantor YLBHI (Yayasan Lembaga Bantuan Hukum) Bima Sakti yang beralamat di komplek GOR (Gedung Olahraga) Wergu Kudus, bersama-sama anggota LSM MPK konvoi menuju lokasi di dukuh Demangan RT 5 RW 06 Desa Mijen Kaliwungu. Setidaknya 50 orang dari berbagai penjuru yang tergabung dalam Anggota LSM MPK ikut mengawal acara hingga selesai.
Adapun acara meliputi penyerahan bantuan Sembako dan pakaian, bantuan kitab suci Al Qur'an, bantuan kursi roda KRUK walker bagi penyandang disabilitas santunan anak yatim piatu dan acara buka bersama.
Yayasan Ahbabul Kafi Yatama didirikan oleh Noor Salim tahun 2002 dibawah binaan Kusnindar hingga kini sudah mengentaskan ratusan yatim piatu dan disabilitas. Pada waktu ini yang masih diasuh ada 40 anak , terdiri dari 17 anak penyandang disabilitas dan 23 yatim piatu. Sebagian besar anak asuhnya tinggal di sekitar Yayasan.
Ketika ditanya apakah dapat bantuan dari pemerintah pengurus menjawab, "sejak Dari berdiri hingga kini belum pernah mendapat bantuan dari pemerintah, karena kita juga tidak pernah meminta bantuan dari manapun, andaikan ada bantuan semua dari pihak swasta dan perorangan," beber Kusnindar.
"Kami dirikan yayasan atas keprihatinan sosial karena banyak anak disabilitas dan yatim piatu yang kurang mendapat perhatian, berangkat dari keprihatinan tersebut maka kami berinisiatif untuk mendirikan yayasan ini," Ungkap Kusnindar.
Lanjutnya lagi, "Setiap ada bantuan yang datang langsung kami salurkan sehingga saldo kami nol terus," akunya.
Ketua MPK sekaligus Direktur YLBHI Bima Sakti Bima Agus Murwanto, S.H.,M.H. dalam sambutanya menyampaikan bahwa bantuan tidak ada alasan pribadi namun murni karena Rindho Allah, "Hanya mengharap berkah Allah SWT, bukan untuk wah di sosial media dan andaikan ada pahala kami tujukan untuk semua anggota, harapan kami semoga bantuan bisa sedikit meringankan beban saudara-saudara yang membutuhkan sehingga manfaatnya bisa dirasakan".
Kusnindar yang mewakili Yayasan Ahbabul merasa terbantu atas bantuan yang diberikan oleh MPK, "Terima kasih atas bantuanya semoga berkah dan Allah memberikan rejeki yang melimpah sehingga nanti bisa memberikan bantuan lagi," harap Kusnindar.
/Mury.
0 Komentar