Asosiasi Wartawan Gelar Deklarasi Pembentukan DPC IPJT Kabupaten Tegal.
TEGAL-JATENG-pertapakendeng.com, Puluhan komunitas Wartawan atau awak media di Kabupaten Tegal Provinsi Jawa Tengah, gelar pertemuan guna pembentukan DPC IPJT kabupaten Tegal, Minggu (20/02/2022).
Hal ini dilakukan mengingat undang undang nomor 40 tahun 1999 yang mengatur tentang pers, bahwa wartawan harus bergabung dengan salah satu organisasi pers.
Pasal 7 Bab III
(1) Wartawan bebas mernilih organisasi wartawan.
(2) Wartawan memiliki dan menaati Kode Etik Jurnalistik.
Hadir dalam acara tersebut, Ali Rosidin dan A'idin, ST selaku koordinator Karesidenan Pekalongan Sekretariat Bersama Insan Pers Jawa Tengah, Dirwanto selaku Sekretaris DPC IPJT Kabupaten Brebes, (Sekber-IPJT), Joni Pangemanan selaku bakal calon ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Kabupaten Tegal, Muhamad Sujoni selaku Sekretaris Puji Wibowo selaku Bendahara beserta bakal calon anggota DPC IPJT Kabupaten Tegal serta awak media lainnya.
Disampaikan oleh Ali Risidin kepada para bakal calon pengurus dan anggota bahwa,
"kita dalam organisasi IPJT adalah wadah dari rekan-rekan Wartawan yang bernaung di IPJT, Maka kita wajib menegur apabila kedepan anggota tidak mematuhi aturan yang ada", tandas Ali Rosidin.
Hal senada disampaikan oleh A'idin, "Apa yang di sampaikan dari Pak Ali Rosidin adalah benar, kebetulan kami berdua selaku koordinator IPJT Karesidenan Pekalongan, maka dalam wadah organisasi segalanya harus didasari musyawarah bersama", papar A'idin.
Joni Pangemanan menyampaikan bahwa, "saya yang sampai sekarang berprofesi Wartawan, Maka apa yang disampaikan oleh Pak Ali dan Pak A'idin, Saya bersedia menjadi ketua pengurus DPC IPJT Kabupaten Tegal, Namun saya butuh dukungan semuanya", kata Joni,
Menurut Masrofi selaku Wartawan senior dari CNN menyampaikan bahwa, "saya secara pribadi apresiasi dengan adanya IPJT di Kabupaten Tegal, Maka kita wajib mendukung apa yang disampaikan dari saudara Joni selaku calon ketua kita", Ucap Masrofi kepada semua para hadirin,
( Yati.)
0 Komentar