Di Coffeeshop & Retaurant (SJ-79), Kapolres Pati Galang DPP Resimen Patifosi jelang Ceremonial PERSIPA Pati.
PATI-pertapakendeng.com, Rabo, 15 Desember 2021,
Kapolres Pati laksanakan Giat Penggalangan kepada DPP Resimen Patifosi jelang Ceremonial PERSIPA Pati bersama Resimen Patifosi.
Bertempat di Coffeeshop & Retaurant (SJ-79), milik Teguh Setyo Budi, di jalan Syeh Jangkung no.79 Pati, Kecamatan Pati, Jawa Tengah.
Kegiatan ini berlangsung pukul 20.00 Wib s/d 22.15 Wib.
Hadir dalam kegiatan, Kapolres Pati AKBP CHRISTIAN TOBING, S.I.K., M.H., M.Si., Waka Polres Pati Kompol Adi Nugroho, S.H., S.I.K., Kabag Ops Polres Pati Kompol Sugino, S.H., M.H., Kasat Intelkam Polres Pati AKP Kisnoaji Budi Widarjo, S.E., Kapolsek Pati IPTU Heru Triasmoro Orbayanto, S.Pd., Unit Sosbud Sat Intelkam Polres Pati, dan Unit Intelkam Polsek Pati.
Hadir pula dalam giat tersebut, seluruh ketua resiman Patifosi Pati.
Ketua Resimen Patifosi, Pujiono, S.Pd., Koordinator Wilayah Patifosi Sdr. Teguh Setyo Budi, Ketua Kompi Patifosi wilayah Selatan (Kayen dan Sukolilo), Sdr. DERIK, Ketua Kompi Patifosi wilayah Kota (Pati, Tlogowungu, Gembong, Margorejo) diwakili Julianto, Ketua Kompi Patifosi wilayah Timur (Juwana, Jakenan, Jaken, Batangan, Pucakwangi) diwakili Berto
, Ketua Kompi Patifosi wilayah Utara (Wedarijaksa, Trangkil, Margoyoso, Tayu, Cluwak, Dukuhseti, Gunungwungkal), Naryo, Ketua Kompi Patifosi wilayah Senopati (Tambakromo, Gabus, Winong), Kelvin.
Dalam penggalangan tersebut disepakati oleh DPP Resimen Patifosi sebagai berikut,
1. Bahwa pada hari Kamis tanggal 16 Desember 2021 pukul 12.00 Wib akan dilaksanakan Ceremonial PERSIPA Pati yang dipusatkan pada halaman Stadion Joyokusumo yang rencana akan diikuti oleh Manajemen Tim PERSIPA Pati, Pemain, Official dan Anggota Resimen Patifosi Kabupaten Pati yang rencana akan dihadiri Ketua DPRD Kabupaten Pati dan Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Pati.
2. Bahwa agenda sebelumnya yang rencana akan melaksanakan konvoi oleh Tim Persipa dan Patifosi disepakati untuk ditiadakan dan kegiatan hanya dipusatkan di Halaman Stadion Joyokusumo Pati.
3. Jumlah peserta dari Patifosi disepakati maksimal 500 orang (setiap kompi Patifosi pada 5 wilayah maksimal 100 orang).
4. Tempat titik kumpul dari setiap wilayah telah disepakati sebagai berikut :
-- Wilayah kota titik kumpul langsung di Stadion Joyokusumo 11.30 Wib.
-- Wilayah Utara titik kumpul di halaman Kantor Kecamatan Margoyoso pada pukul 11.00 Wib
-- Wilayah Timur titik kumpul di SPBU Bagi (Segelap) pada pukul 11.00 Wib
-- Wilayah Selatan titik kumpul di Alun-alun Kayen pada pukul 11.00 Wib
-- Wilayah Senopati titik kumpul di SPBU Gabus pada pukul 11.00 Wib
6. Dari DPP Resimen Patifosi bersedia untuk :
-- Mematuhi Peraturan Lalu Lintas terkait dengan pemakaian helm, knalpot standar, tidak ugal-ugalan di jalan.
-- Mematuhi Protokol Kesehatan dengan memakai masker
7. Penyerahan Piala Juara I Sepakbola Liga 3 Jawa Tengah kepada Bupati/Forkopimda Pati dilaksanakan setelah acara di Stadion Joyokusumo selesai dan Patifosi meninggalkan lokasi kegiatan. Penyerahan Piala hanya diikuti perwakilan dari setiap korlap.
8. Bahwa keberangkatan dan kepulangan Patifosi dari setiap wilayah akan mendapatkan pengawalan dari Personil Jajaran Polres Pati.
9. Dari Pengurus Patifosi bersedia untuk kooperatif dan aktif memberikan perkembangan situasi/ informasi kepada pihak kepolisian.
(Sumadi)
0 Komentar