Petani Milenial Blora Studi Banding Wirausaha Agribisnis
BLORA-pertapakendeng.com,
Setelah para petani milenial mengikuti Diklat Petani berbasis informasi dan teknologi yang diselenggarakan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Blora pada tanggal 27 hingga 28 Oktober 2021 lalu ternyata membangkitkan semangat berwirausaha di bidang agribisnis.
Mereka sangat berharap mendapatkan kesempatan berguru untuk menambah wawasan dan pengetahuan yang bersifat operasional untuk berbagai sumber yang berhasil dalam bisnis di bidang pertanian.
Walaupun tidak tersedia dukungan dana dari Pemerintah baik dari Pemerintah daerah maupun dari Pemerintah pusat. Namun berkat niat baik dan semangat yang membara dari para petani melenial untuk maju dan sukses, mereka dengan menggunakan manajemen langit telah mampu membuka pintu kesempatan untuk melaksanakan studi banding ke Kabupaten Magelang, Senin (1/11/2021).
Kegiatan studi banding itu bisa terlaksana karena berbagai ikhtiar dan pendekatan hati kepada hamba Allah yang bersimpati dan peduli untuk kemajuan petani milenium di Kabupaten Blora.
Peserta yang mengikuti studi banding sebanyak 20 orang peserta terdiri 7 orang wanita dan 13 orang pria. Sasaran kunjungan ke tiga tempat, yaitu CV Aneka Tani, Kebun Benih Tanaman Pangan dan Hortikultura (TPH) dan Kebun mamey sapote/sawo raksasa di Salaman Kabupaten Magelang.
Kunjungan pertama di Rumah Mohamad Aswin Hardian yang memiliki CV Aneka Tani bergerak di bidang usaha tranportasi, bidang perikanan, pembibitan berbagai macam buah buahan, dan pengelola kebun hortikultura di Kalimatan dan Sulawesi.
“Beliau menerima para peserta petani milenial dengan respon penuh rasa kekeluargaan
0 Komentar