Peringatan Dies Natalis IPPEMSI Makassar ke 22

 



Ikatan pemuda pelajar Mahasiswa Simbuang -Mappak (Ippemsi)makassar merayakan dies natalis ke 22 Tahun, minggu(18/10/2020), bertempat di Aula hatel Raising, Kota Makassar.


Momen peringatan berdirinya IPPEMSI Makassar mendapat dukungan dari berbagai kalangan baik dari pemerintah provinsi Sulawesi Selatan, pemerintah kota Makassar, anggota DPRD, PLT Gubernur Sulawesi Selatan,Kapolres kota makassar,Senior IPPEMSI dan seluruh anggota IPPEMSI yang relah berkorban demi ke suksesan dies natalis IPPEMSI makassar yang ke-22 tahun. “Ungkap yusuf baso, selaku ketua panitia kegiatan.


Dan Untuk diketahui, pelaksanaan kegiatan Dies Natalis IPPEMSI Makassar ke 22 tetap mengikuti protokol kesehatan sesuai dengan anjuran pemerintah.


Utung sarangga selaku ketua umum IPPEMSI Makassar dalam sambutannya, mengajak semua kader IPPEMSI Makassar merefleksikan perjalan organisasi sebagai organisasi kekeluargaan, pembinaan dan perjuangan di usia yang tidak mudah lagi yaitu 22 tahun.



Dia juga berharap, Semoga di usia yang ke 22 tahun menjadi semangat baru bagi segenap kader IPPEMSI Makassar untuk senantiasa berperan aktif memberikan kontribusi di kampung simbuang dan mappak secara khusus dan Indonesia pada umumnya. 


Selain itu untung sarangga mewakili anggota IPPEMSI Makassar dalam sambutannya, berharap IPPEMSI Makassar senantiasa bergerak dinamis menyesuaikan terhadap kebutuhan zaman. Karena setiap situasi tentunya memiliki dinamika yang berbeda sehingga IPPEMSI harus bisa menyesuaikan untuk bisa menjaga eksistensi organisasi.


Diakhir sambutannya dia menyampaikan, selamat dies natalis IPPEMSI Makassar yang ke 22 tahun semoga semakin sukses dalam melahirkan kader untuk berjuang bagi kampung halaman dan negara. “

#maju terus berbakti IPPEMSI Makassar

0 Komentar

bumdes
Redaksi https://www.pertapakendeng.com/2023/02/redaksi.html