BHAKTI SOSIAL PENYALURAN SEMBAKO DALAM RANGKA HUT TNI-76 TA. 2021 OLEH KODIM 1408/MKS

 






MAKASSAR - Di tengah dampak pandemi Covid - 19 berlangsung, Kodim 1408/MKS berbagi sembako guna membantu meringankan beban warga masyarakat yang terkena dampak Covid -19 serta masyarakat kurang mampu dengan memberikan sembako kepada warga di 15 Kecamatan antara lain Kecamatan Ujung Tanah, Tallo, Wajo, Bontoala, Mariso, Mamajang, Ujung Pandang, Makassar, Tamalate, Panakukang, Biringkanya, Tamalanrea,Rapocini,. Dalam rangka memperingati HUT TNI  ke -76, Minggu (03/10/2021).


Rombongan yang dipimpin oleh Pasi Ter 1408/MKS (Mayor Inf Turimin) Kodim1408/MKS disambut antusias oleh warga masyarakat di 15 kecamatan tersebut, bhakti sosial  pembagian sembako ini secara door to door diserahkan kepada warga sebanyak 350 paket sembako.


 Dandim 1408/MKS (Kolonel Kav Dwi Irbaya Sandra, S.Sos) menyampaikan bahwa "kegiatan ini selain menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) TNI ke-76 TA.2021, juga untuk berbagi membantu masyarakat terdampak pandemi virus corona di tengah mengalami kesulitan memenuhi kebutuhan hidup. 


Setelah melihat kondisi ini Kodim 1408/MKS langsung turun memberikan bantuan, setidaknya hal ini dapat meringankan beban warga masyarakat yang kurang mampu di wilaya Kota Makassar,"ungkapnya. 


Dandim 1408/MKS juga berharap semoga dengan kebaikan TNI dihari ini dapat menjalin tali silaturrahmi yang baik dan solid terhadap rakyatnya Kota Makassar, "ujarnya. (Silo/WS)

0 Komentar

bumdes
Redaksi https://www.pertapakendeng.com/2023/02/redaksi.html