Giat Penyemprotan Disinfektan Desa Batukali Jepara Oleh Partai Nasdem

Giat Penyemprotan Disinfektan Desa Batukali Jepara Oleh Partai Nasdem 

Pertapakendeng.com,

JEPARA - Di tengah pelaksanaan, Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3, Jumat, 23/7/2021, DPD Partai NasDem Kabupaten Jepara, turun ke masyarakat melakukan penyemprotan disinfektan. Kali ini, kegiatan di lakukan di  rumah warga dan fasilitas umum di Desa Batukali Kecamatan Kalinyamatan yang jadi sasaran penyemprotan.







Sekretaris DPD Partai NasDem Kabupaten Jepara Nur Hidayat mengatakan,  “Wilayah yang disemprot disinfektan ada 6  (enam) RT. Yaitu, di wilayah Rt.1 dan Rw. 2 di wilayah Rw. 4, kemudian Rt.1 hingga Rt. 4 di wilayah Rw. 3, Desa Batukali,” katanya.


“Hari ini, kami melakukan penyemprotan disinfektan di Desa Batukali. Tadi juga didampingi Babinsa dan Babinkamtibmas Desa Batukali,” ujar Nur Hidayat.


Selain datang bersama sejumlah pengurus partai, Nur Hidayat juga datang bersama tenaga ahli anggota DPR RI Lestari Moerdijat dan relawan Sahabat Lestari. 


Di sela-sela kegiatan penyemprotan disinfektan, relawan Sahabat Lestari membagikan masker kepada masyarakat setempat.


Di dalam kegiatan itu juga, diberikan edukasi kepada masyarakat akan pentingnya menerapkan Protokol Kesehatan. “Apa lagi saat ini, Jepara masuk daerah PPKM Level 3, meskipun angka kasus Covid-19 sudah turun, masyarakat kami ingatkan jangan sampai lengah protokol kesehatan,” kata Nur Hidayat.


Sebelumnya, Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Jepara, H. Pratikno mengatakan”  Selama, pelaksanaan PPKM Darurat, DPD Partai NasDem turut ambil peran,” katanya.


Hal itu dilakukan, seperti memberikan bantuan paket logistik untuk warga yang melaksanakan isolasi mandiri dan terdampak PPKM Darurat. Pada PPKM Darurat lanjutan ini, bantuan paket logistik juga akan kembali dikucurkan.


“Bantuan kami masih ada, dalam minggu ini akan disalurkan lagi. Kami rencanakan untuk wilayah terluar Jepara, Karimunjawa,” kata Pratikno.

(Eko)

0 Komentar

bumdes
Redaksi https://www.pertapakendeng.com/2023/02/redaksi.html